
Serah terima jabatan Dekan Fakultas Ekonomi dilaksanakan di Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Drs. H. Teguh Purwanto, M.M menggantikan Dra. Siti Istikhoroh, M.Si. yang habis masa jabatannya dan saat ini diangkat sebagai Wakil Rektor II Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.
Hadir dalam serah terima jabatan Wakil Rektor II Dra. Siti Istikhoroh, M.Si (mantan Dekan Fakultas Ekonomi) beserta segenap Dosen dan Staf Fakultas Ekonomi. Dalam sambutannya Dra. Siti Istikhoroh, M.Si. mengucapkan terima kasih atas dukungan, kerja sama dan semangat segenap Dosen dan Staf dalam memajukan Fakultas Ekonomi.